banner 120x600

Sengketa Tapal Batas Antara Dua Desa Akan Menjadi Bom Waktu

banner 120x600

Kubu Raya,BorneOneTV-Persoalan batas wilayah antara dua Desa hingga kini masih abu-abu alias belum menemukan solusi. Persoalan itu masih menjadi persolan di tengah-tengah masyarakat Kecamatan Teluk Pakedai.

“Seperti masalah batas wilayah Desa Sungai Nibung dengan Desa Kuala Karang sampai saat ini belum ada kejelasannya.

Sementara Camat Teluk Pakedai Rasudi.S.Sos.M.Si saat di kompirmasi terkait ada antara dua Desa yang saling mengklaim tapal batas, Camat Teluk pakedai Rasudi menjelaskan bahwa tapal batas kedua Desa tersebut memang belum jelas,”Katanya.

Untuk itu dalam waktu dekat ini camat Teluk pakedai Rasudi.S.Sos mengatakan, akan segera memanggil tokoh-tokoh masyarakat kedua Desa tersebut yang lebih mengetahui untuk di mintai keterangan terkait tapal batas yang di sengketakan,”tuturnya.

Masih kata Rasudi Camat Teluk Pakedi ketidak jelasan tapal batas kedua desa tersubut dikarnakan belum ada Peraturan Bupati Kubu Raya yang menentukan tapal batas desa,”terangnya.

Sementara pada waktu yang sama Nandratan Naim Kasi Ekonomi dan Pembangunan Camat Teluk Pakedai ketika di konfirmasi terkait tapal batas antara kedua Desa yang bersengketa menjelaskan, sesuai peta Desa dan Peta Kecamatan Itu sudah jelas dan benar tapal batas antara kedua Desa tersebut,”Jelasnya

Untuk itu masyarakat dua desa meminta kepada Bupati Kubu Raya melalu Istansi dinas terkait untuk segera menyelesaikan tapal batas di antara kedua Desa yang sedang bersengketa tersebut.(Ismai).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: