banner 120x600

Yonkav 12/BC Jadi Destinasi Wisata Edukasi di Kalbar

banner 120x600

Mempawah.BorneOneTV– Dalam satu hari kemarin, Selasa (29/1/19) Batalyon Kavaleri 12/Beruang Cakti kembali menerima kunjungan belajar dari siswa-siswi PAUD Sutita Kec. Siantan dan SDN 23 Kab. Mempawah.

Komandan Batalyon Kavaleri (Danyonkav) 12/BC, Mayor Kav Rinaldi Irawan, M.Han., mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan motivasi dan melatih kedisiplinan serta menambah wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air.

“Juga untuk menambah semangat belajar anak untuk meraih cita-cita mereka,” ujar Danyonkav 12/BC.

Dikatakan juga oleh Danyonkav 12/BC, Mayor Kav Rinaldi Irawan, M.Han., bahwa satuannya seringkali menjadi destinasi wisata edukasi dan kegiatan outing pelajar dari sekolah-sekolah yang ada wilayah Kab. Mempawah dan Kota Pontianak.

“Ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Yonkav 12/BC dijadikan wadah proses pendidikan. Selain menambah wawasan para siswa mengenai profesi Prajurit TNI AD, harapannya kegiatan ini juga menumbuhkan rasa bangga dan cinta kepada tanah air,” ucap Mayor Kav Rinaldi Irawan, M.Han.

Anak-anak dari PAUD Sutita Kec. Siantan sebanyak 87 orang siswa dan guru pendamping sangat antusias mengikuti kegiatan kunjungan ke Yonkav 12/BC. Hal ini terlihat dari rasa ingin tahu siswa siswi ketika Prajurit Yonkav 12/BC memperkenalkan dan memperlihatkan peralatan dan persenjataan serta mengajarkan lagu dan yel-yel untuk membangkitkan semangat.

Hal yang sama juga dilakukan oleh 40 orang siswa serta guru dari SD Negeri 23 Kab. Mempawah, mereka juga sangat antusias mengikuti kegiatan kunjungan tersebut. Tampak keceriaan dan kegembiraan mereka saat menaiki tank milik Yonkav 12/BC. (Pendam XIITpr).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: