Pontianak, BorneOneTV – Untuk kesekian kalinya, Presiden RI Joko Widodo berkunjung ke Kalimantan Barat. kali ini, orang nomor satu di Indonesia ini akan meresmikan pintu Perbatasan Lintas Batas Negara (PLBN) di Aruk (Kabupaten Sambas) dan di Badau (Kabupaten Kapuas Hulu).
Wakil Gubernur Kalbar, Christiandy Sandjaya mengatakan, Kamis malam, Jokowi akan kembali mengunjungi Kalbar untuk meresmikan dua PLBN sekaligus.
“Presiden hadir pada tanggal 16 hingga 18 Maret guna meresmikan dua PLBN di Kalbar,” ungkapnya kepada wartawan, Rabu (15/3/17).
Menurutnya, selain meresmikan dua PLBN tersebut, Jokowi juga kemungkinan akan melaksanakan serangkaian acara di Kota Pontianak.
“Kemungkinan meresmikan pasar di Pontianak tetapi jadwal masih belum fix. Yang pasti dua border akan diresmikan Presiden,” jelasnya.
Sebelumnya Gubernur Kalbar, Cornelis saat mengecek persiapan peresmian di PLBN Aruk, meminta Kabupaten yang dilewati jalur perbatasan dengan Malaysia tersebut untuk mempersiapkan diri, sehingga nantinya bila dibuka bisa bersaing, baik secara ekonomi dan Sumber Daya Manusia dengan negara tetangga Malaysia.
“Masing-masing kabupaten agar mempersiapkan diri, seperti Sambas dengan komoditi pertaniannya dan komoditi ekspor lainnya, karena Malaysia tidak menanam padi tapi membeli beras dari Thailand, ini peluang kita untuk mengembangkan bidang pertanian dan perkebunan,” pungkasnya. (Radina Setyawati)