BorneOneTV – Masyarakat Patok 30 Desa Olak-Olak Kubu bersama kuasa hukumnya dari Kantor Perkumpulan Bantuan Hukum Kalimantan mendatangi kantor PT Cipta Tumbuh Berkembang (CTB) di Komplek Mega Mall Ayani, Rabu 30 Agustus 2017.
Sebelumnya pada Selasa 28 Agsutus 2017 masyarakat sudah melayangkan surat permohonan audiensi kepada Pimpinan PT CTB untuk hari ini.
Kedatangan mereka untuk berdialog langsung dengan Pimpinan PT CTB guna menyelesaikan persoalan lahan sawit mereka di Desa Olak-Olak Kubu, Kecamatan Kubu, Kabupaten Kubu Raya.
Abdul Muhid, SH selaku Kuasa Hukum masyarakat Olak-Olak Kubu mengatakan, kedatangan masyarakat ke Kantor PT CTB dalam rangka itikad baik untuk menyelesaikan persoalan secara kekeluargaan dengan jalan musyawarah.
“Sebagaimana awal mula PT CTB masuk ke Desa Olak-Olak Kubu yang mengedepankan musyawarah kepada masyarakat setempat maka tentu apabila ada persoalan seperti saat ini semestinya segera diselesaikan melalui jalur musyawarah pula,” ujar Muhid.
Ayub salah satu masyarakat Patok 30 Olak-Olak Kubu menjelaskan bahwa PT CTB telah melanggar kesepakatan yang telah dibuat bersama antara PT Sintang Raya, PT CTB dan Masyarakat.
“Sesuai perjanjian yang telah disepakati bahwa para pihak yaitu PT Sintang Raya, PT CTB dan masyarakat Patok 30 Olak-Olak Kubu tidak boleh melakukan pemanenan sawit sebelum konflik lahan tersebut diselesaikan, dan masyarakat Patok 30 Olak-Olak Kubu menaati perjanjian tersebut,” ujar Ayub.
“Berbeda dengan pihak PT CTB yang melakukan pemanen padahal konflik lahan tersebut belum diselesaikan,” sambung Ayub.
“Oleh sebab itulah kami datang ke kantor PT CTB untuk menemui Pimpinan PT CTB untuk membicarakan jalan keluar dari persoalan ini,” ujar Ayub.
Namun masyarakat Patok 30 Olak-Olak Kubu tidak bertemu dengan Pimpinan PT CTB.
Ismail, Security Kantor PT CTB mengatakan bahwa Pimpinan PT CTB sedang tidak berada dikantor.
“Saya akan sampaikan maksud dan kedatangan Bapak kepada Pimpinan bila bertemu Pimpinan,” ujar Ismail. (Bgs)