banner 120x600 banner 120x600

PT. SISM DI DEMO, WARGA TUNTUT GANTI RUGI LAHAN

foto yulizar
banner 120x600

 

 

Ketapang,Borneonetv, lebih dari 70 orang warga dari desa sebadak raya dan sepakat jaya kecamatan nanga tayap kabupaten ketapang lakukan orasi dan menutup akses jalan milik PT Sepanjang inti Surya Mulya senin pagi yang menurut warga telah melakukan perampasan lahan milik warga sejak tahun 2009 silam namun belum di bayar oleh pihak perusahaan.

Merasa tidak mendapt gagnti rugi ,puluhan warga demo; aksi protes warga dari Desa Sebadak Raya dan SepakatJjaya kecamatan Nanga Tayap Kabupaten Ketapang  untuk meminta kejelasan pihak perusahaan sawit dari PP. Sepanjang Inti Surya Mulya senin pagi.

Aksi yang melibatkan puluhan orang dari anak-anak hingga orang dewasa ini di ketahui sudah berlangsung selama lebih dari sepekan dengan mendirikan tenda di lokasi persimpangan jalan yang memang di pilih warga di atas lahan kebun sawit milik salah seorang warga untuk menghentikan setiap kendaraan milik perusahaan yang melintas dan memasang portal untuk menghentikan aktivitas perusahaan

Ali sadikin salah satu warga yang menuntut ganti rugi perusahaan mengatakan terjadinya aksi penutupan jalan perusahaan kali ini sebagai luapan kekecewaan masyarakat akibat pencaplokan lahan warga di DESA SEBADAK RAYA DUSUN TANJUNG BUNGA OLEH PT. SISM sejak 2009, dengan luas ratusan hektar  tanpa adanya ganti rugi kepada pemilik lahan  sehingga warga merasa terjajah di lahan milik mereka sendiri.

Ketua ormas front perjuangan rakyat ketapang  Isa   Anshari     yang memotori aksi ini mengatakan

pihaknya telah melaporkan ke pihak kepolisian  serta melakukan pengecekan kepada sejumlah nama yang menurut pihak perusahaan telah mendapatkan ganti rugi  namun berupa data fiktif  dan tidak sesuai dengan nama pemilik lahan di lapangan.

Warga berharap pihak polres ketapang dapat serius menyelesaikan kasus ini untuk menghindari adanya konflik serta benturan di lapangan  yang bisa saja menimbulkan korban jiwa di antara pihak-pihak yang terkait(yulizar)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: