banner 120x600

Skadron Udara 1 Lanud Supadio Ikuti Pameran Alutsista

banner 120x600

Pontianak, BorneOneTV – Skadron Udara 1 Lanud Supadio mengikuti pameran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) di halaman Makodam XII/Tanjungpura.

Pemeran Alutsista ini diikuti satuan kerja dijajaran Kodam XII/Tanjungpura, Lanud Supadio dan Lantamal 12 Pontianak dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-73 TNI dan berlangsung dari tanggal 5 hingga tanggal 7 Oktober 2018.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Panglima Kodam (Pangdam) XII/Tanjungpura Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Achmad Supriyadi didampingi Ketua Dharma Pertiwi Daerah L ditandai dengan penekanan tombol sirine dan pelepasan balon ke udara, Jum’at (5/10), sore.

Turut hadir Kapolda dan Wakapolda Kalbar, Danlanud Supadio, Danlantamal XII Pontianak, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 19/D.I Lanud Supadio, Ketua Jalasenastri Cabang 12 Pontianak, para pejabat Militer/Sipil dan para pelajar serta masyarakat.
Pangdam XII/Tpr dalam sambutannya mengatakan kegiatan pemeran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) yang diselenggarakan oleh TNI bertujuan untuk memperkenalkan berbagai alat sistem pertahanan TNI kepada masyarakat Provinsi Kalbar .

“Perlu saya sampaikan bahwa TNI saat ini tetap berkomitmen untuk terus memberikan informasi terkait setiap kegiatan dan hal-hal yang relevan untuk diketahui oleh masyarakat, termasuk perkembangan kemampuan Alutsista dalam batas-batas yang proporsional,” kata Pangdam XII/Tpr.

Dalam hal ini, lanjut Pangdam XII/Tpr, TNI memandang penting untuk menyelenggarakan kegiatan pameran Alutsista, sebagai wujud pertangungjawaban moral atas dukungan rakyat terhadap TNI.

Dengan kegiatan ini diharapkan dapat lebih membangkitkan kesadaran dan kebanggaan bagi masyarakat, khususnya para generasi muda tentang arti penting profesionalisme prajurit sebagai aspek pertahanan bagi eksistensi Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Hal ini sesuai dengan tema Hari Ulang Tahun Ke-73 TNI yaitu Profesionalisme TNI Untuk Rakyat.

Pada kesempatan ini, Mayjen TNI Achmad Supriyadi mempersilahkan kepada para pengunjung untuk menikmati fasilitas yang ada dan jangan ragu menanyakan segala hal-hal terkait informasi tentang semua persenjataan yang dimiliki TNI.

“Pameran alutsista ini, juga dilaksanakan event yang menarik dan dapat dinikmati oleh para pengunjung diantaranya terdapat stand dari berbagai kesatuan TNI, pasar murah, Lomba Sumpit , Lomba PBB antar sekolah, Eksebisi Air Softgun serta bakti sosial berupa pengobatan massal, donor darah, operasi katarak dan bibir sumbing bahkan ada juga hiburan rakyat berupa nonton bareng film-film perjuangan dan acara seni budaya,” jelas Pangdam XII/Tpr. (Lay).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: