Kota Pontianak

Imigration Goes to Campus, Sosialisasikan Program Dan Pendekatan Pada Mahasiswa Untan Pontianak

×

Imigration Goes to Campus, Sosialisasikan Program Dan Pendekatan Pada Mahasiswa Untan Pontianak

Sebarkan artikel ini

 

Pontianak.BorneOneTV- Kementrian Hukum dan HAM Kanwil Provinsi Kalimantan Barat, Imigrasi Kelas 1 TPI Pontianak kembali menyelenggarakan sosialisasi Keimigrasian kepada para mahasiswa.

Sosialisasi Keimigrasian kali ini di laksanankan di Universitas Tanjungpura (UNTAN) Pontianak, dengan tema “Pelayanan dan Penegakan Hukum Ke Imigrasian, Immigration Goes to Campus Pasti AKTUAL (Aktif, Kreatif,Tangguh, Unggul, Amanah, dan Logis)”, di Kampus Untan jalan Nawawi Pontianak (18/1).

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat Rochadi Imam Santoso mengatakan, mobilitas pergerakan migrasi semakin tinggi sehingga institusi keimigrasian bersinergi dengan berbagai pihak untuk memberikan pelayanan, pengawasan dan penegakan hukum keimigrasian. “Salah satunya ke kampus- kampus yang ada di Kalimantan Barat,” ucap nya.

Rochadi Iman Santoso juga mengatakan, sinergi bersama Universitas Tanjungpura sebagai contoh sosialisasi dan pengawasan keimigrasian pada lingkungan civitas akademik yang terdapat WNA perlu dilakukan. Sebab tidak hanya mahasiswa WNA saja, namun juga civitas akademika yang ada di dapat informasi dari layanan imigrasi.

“Civitas memerlukan keimigrasian keluar negeri juga perlu informasi. Harus diketahui mahasiswa dan masyarakat supaya muncul persepsi yang sama agar sinergi terkait layanan,”ujar nya.

Rochadi mengatakan,“dalam sosialisasi dijelaskan beberapa istilah yang sering muncul. Hal ini demi memudahkan proses keimigrasian yang akan dijalani mahasiswa dan civitas akademika, juga masyarakat tentang istilah imigrasi, tugas dan fungsi pokok peran keimigrasian dalam hal pelayanan dan pengawasan keimigrasian ada 8 poin,”kata nya.

Kakanwil Kementrian Hukum dan HAM, Imigrasi Kelas I TPI Pontianak, bersama para Mahasiwa Untan Pontianak(18/1).

Sementara Kepala Kantor Imigrasi 1 TPI Pontianak Drs. Adhar MH, Kepada Sejumlah awak media mengatakan, bahwa dalam rangka Hari Bhakti Imigrasi ke-69, pihak Imigrasi kelas 1 TPI Pontianak telah melaksanakan kegiatan Imigrasi dan migrasi ke Sekolah dan kampus.

“Dan pada tanggal (14/1) lalu, kita laksanakan sosialisasi keimigrasian di SMK Negeri 3 Pontianak. Dilanjutkan pada, (16/1) kemarin, sosialisasi Keimigrasian di kampus Universitas Panca Bhakti (UPB) Pontianak. Kemudian dilanjutkan hari pada hari ini,(18/1) di Universitas Tanjungpura Pontianak,” kata Drs. Adhar MH menerangkan.

Tujuannya dalam rangka mendekatkan Imigrasi dan mengenalkan kepada adik-adik kita di sekolah tentang keimigrasian, serta programnya. (Ismail/Dedi).

 

TONTON JUGA :

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: