Kab Sambas

Bupati Sambas Lepas Pekerja Migran Produk LTSA P2TKLN

×

Bupati Sambas Lepas Pekerja Migran Produk LTSA P2TKLN

Sebarkan artikel ini

Sambas.BorneOneTV- Sebanyak 85 Orang Pekerja Migran yg berproses di LTSA P2TKLN Sambas melalui PT. Mafan Samudera Jaya dan PT. Arwana Citra Lestari dilepas keberangkatannya oleh Bupati Sambas, H. Atbah Romin Suhaili LC. Para pekerja migran ini akan diberangkatkan ke Malaysia,Jum’at (25/1).

Para pekerja migran tersebut akan ditempatkan pada kilang-kilang manufaktur pengolahan plywood di daerah Bintulu, Sarawak- Malaysia.

Dalam sambutan dan arahannya Bupati Sambas Atbah berpesan kepada para pekerja migran agar mematuhi segala aturan hukum dan bekerja tekun selama di Malaysia.

Selain itu, Bupati Sambas menekankan pentingnya bagi pekerja migran untuk selalu tetap berkomunikasi dengan keluarga di tanah air,” ujarnya.

Sementara itu Kadisnaker Sambas menyampaikan bahwa pekerja migran yg bekerja ke malaysia agar membawa kisah sukses ketika pulang ke daerah asal.

Dalam kesempatan tersebut Sekretaris II KJRI Kuching mewakili Konjen RI Kuching yg menyampaikan pesan agar selama bekerja memenuhi kontrak yg disepakati antara pekerja migran dan perusahaan pengguna di Malaysia,”Katanya.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sambas, Koordinator P4TKI Sambas, Direktur RSUD Pemangkat dan Kepala UPTD BLK Sambas.(Dodi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: