Kab Landak

Yonarmed 16 Peduli Generasi Muda Perbatasan

×

Yonarmed 16 Peduli Generasi Muda Perbatasan

Sebarkan artikel ini

Landak.BorneOneTV– Komandan Batalyon Artileri Medan 16/Komposit, Letkol Arm Victor J.L Lopulalan beserta perwira staf dan prajurit Yonarmed 16/Kmp, melaksanakan Pembinaan Teritorial dalam rangka kegiatan Bakti Sosial Pengobatan Massal, Pembanguan WC Umum dan Pembekalan Wawasan Kebangsaan di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Kuala Behe, Dusun Kandis, Desa Kuala Behe Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak pada, (25/1).

Danyon 16/Kmp, Letkol Arm Victor J.L Lopulalan mengatakan, selain tersebut juga dilakukan penyerahan buku kepada siswa siswi SMPN 1 Kuala Behe sumbangan dari Bupati Kab. Landak, dan dilanjutkan pembekalan materi wawasan kebangsaan pada siswa siswi yang berada di daerah perbatasan untuk menanamkan jiwa Nasionalisme bagi generasi muda di perbatasan.

Dikatakan juga oleh Danyon Armed 16/Kmp, kegiatan pengobatan massal mendapat antusias yang cukup tinggi dari masyarakat, terdaftar sebanyak 121 pasien dan 6 orang anak telah di khitan. Ada hal unik, pengobatan yang digelar Yonarmed bekerja sama dengan Dokter Abraham dari RSUD Landak, tim medis dari Puskesmas Kuala Behe, tim kesehatan Batalyon serta 4 orang perawat dan bidan yang merupakan istri dari prajurit Yonarmed,
dilaksanakan di atas perahu milik warga setempat.

Untuk pembangunan WC umum dilakukan di dua tempat, agar warga Kp.Krasi dapat memiliki sarana WC umum yang layak dan lebih bersih, pembangunan sarana WC umum ini dilakukan secara bersama sama oleh prajurit Yonarmed dan warga Kp.Krasi.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Sekolah SMPN 1 Kuala Behe, Bapak Heru Wibisono, S.Pd., menyampaikan rasa syukur dan terimakasih yang amat besar kepada prajurit Batalyon Armed 16/Kmp yang telah memberikan pengetahuan wawasan kebangsaan kepada peserta didiknya.

“Kegiatan seperti ini sangat jarang terjadi, kami berharap kegiatan antara masyarakat dan TNI dapat terus terjalin agar terciptanya TNI manunggal dengan rakyat.”ujar Sekcam Kuala Behe Bpk. Tumijo.

“Harapan kedepan kegiatan Pembinaan Teritorial yang dilakukan dapat membantu dan meringankan beban masyarakat.” Pungkasnya.

Rangkaian kegiatan di akhiri dengan Sholat Juma’t berjamaah di masjid Kp. Krasi dilanjutkan saprahan bersama warga dan anggota Yonarmed. (Pendam XII/Tpr).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: