BeritaKota Pontianak

Ribuan Warga Kalbar Menggelar Sholat Istisqa/Memohon Hujan Serentak

×

Ribuan Warga Kalbar Menggelar Sholat Istisqa/Memohon Hujan Serentak

Sebarkan artikel ini

Pontianak.BorneOneTV– Ribuan warga Kalimantan Barat hari ini Rabu (18/9/2019) menggelar Sholat Istisqa, memohon hujan serentak ditiga titik diantaranya, di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat, di halaman Kantor Bupati Kubu Raya dan di halaman Kantor Camat Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat.

Sholat Istisqa sendiri digelar untuk memohon hujan kepada Allah SWT atas bencana kebakaran lahan dan hutan serta kabut asap yang melanda sejumlah wilayah di Kalimantan Barat.

Gubernur Kalimantan Barat, Walikota Pontianak, Kapolda Kalbar, Pagdam XII Tanjung Pura Forkopimda, Bupati Kubu Raya serta para ASN ikut hadir dalam Sholat Istisqa yang dilaksanakan serentak pada pagi hari.

Ribuan jamaah menggunakan masker saat melaksanakan Sholat Istisqa yang dibagikan oleh Petugas Dinas Kesehatan Prov. Kalimantan Barat dan petugas BPBD Prov. Kalimantan Barat bagi para jamaah Sholat Istisqa

Menurut Gubernur Kalimantan Barat Sutarmiji,” Semua upaya sudah kita lakukan baik sore maupun siang malam, sosialiasali maupun tindakan sudah kita lakukan semua untuk melengkapinya pada hari ini kita melaksanakan sholat Istisqa memohon diturunkannya hujan di Kalimantan Barat. Biasanya kalau sudah Sholat Istisqa, allah akan memberikan pertolongan dengan menurunkan hujan.

Sholat Istisqa merupakan upaya terakhir untuk memohon hujan kepada yang tuhan yang maha kuasa setelah semua upaya dan tindakan dilakukan dalam menangani bencana kebakaran lahan dan hutan, serta kabut asap yang terjadi. (Tim BoeneOneTV).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: