Kubu Raya, BorneOneTV – Reuni Akbar alumni Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nurul Falah, Kecamatan Teluk Pakedai, Kabupaten Kubu Raya berlangsung meriah, Sabtu (14/12). Acara reuni angkatan pertama 1986 hingga angkatan 2014 ini sekaligus Tausiah agama dengan menghadirkan KH. Saftiar Daeng Safareng.
Ketua Panitia, Wardoyo mengatakan, reuni akbar ini berawal dari keinginan para alumni dari berbagai angkatan. “Dari keinginan inilah,kemudian berlanjut dengan pembentukan panitia dengan melibatkan sejumlah angkatan. Dan Alhamdulillah, sambutan dari para alumni sangat antusias sekali,untuk mewujudkan reuni akbar segera dilaksanakan pada tahun 2019 ini,” ujar Wardoyo.
Kemudian secara umum, reuni akbar ini untuk mempererat tali silaturrahmi dan persaudaraan sesama alumni, sesuai tema diangkat “Bede Mase Satu Rase MTs Nurul Falah Kecamatan Teluk Pakedai”. “Melalui reuni akbar ini,tidak hanya sebagai ajang temu kangen,tapi juga menambah data base alumni serta menunjukan perkembangan MTs Nurul Falah Kecamatan Teluk Pakedai,” jelasnya.
Kepala Sekolah MTs-Nurul Falah, Ambok Upek, S.Pd menjelaskan, sejak berdiri 1986 hingga 2014 alumni MTs-Nurul Falah Kecamatan Teluk Pakedai sebanyak 1.260 orang. Dia mengajak para alumni menyumbangkan pikiran untuk kemajuan sekolah itu. “Semoga dengan acara reuni ini memberi motiviasi dan dukungan kepada pihak sekolah dalam mewujudkan akreditasi MTs Nurul Falah Kecamatan TelukPakedai ini mendapatkan nilai lebih baik lagi, untuk kedepanya,” harapnya. (Tim/BorneOneTV)