Entikong, BorneOneTV.com – Penyeludupan barang  melalui jalan tikus di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau kembali terjadi.
Kali ini Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI – Malaysia Yonif Raider 641/Beruang mengagalkan penyeludupan 30 karung atau seberat kurang lebih 1,5 ton gula asal Malaysia pada Minggu malam (16/2).
“Penemuan gula ilegal asal Malaysia yang tidak bertuan ini kami temukan saat melakukan patroli rutin pada malam hari,” ungkap Letda Chk Dwi Saleh Rizki Pakum Satgas Pamtas Yonif Raider 641/Beruang.
Menurut Dwi, wilayah perbatasan ini adalah daerah yang sangat rawan penyeludupan barang maupun orang. “Kami akan meningkatkan pengawasan dengan melakukan patroli rutin guna untuk menekan kegiatan penyeludupan tersebut,” tutupnya. (BRY)