banner 120x600 banner 120x600

Tahap Awal 150 Orang Ikuti Vaksin Covid-19 yang Digelar Kodim 1204/Sanggau

banner 120x600
Masyarakat Kabupaten Sanggau saat mengikuti vaksin yang digelar Kodim 1204/Sanggau, di Aula Kodim 1204/Sanggau, Selasa (21/6/2021).

Sanggau, BorneOneTv.com – Sebanyak 150 orang warga Kabupaten Sanggau yang mengikuti vaksinasi Covid-19 tahap awal yang digelar Kodim 1204/Sanggau, di Aula Kodim 1204/Sanggau, Selasa (21/6/2021).

Ditemui disela-sela kegiatan vaksin, Dandim 1204/Sanggau, Letkol Inf Affiansyah mengatakan, bahwa awalnya oleh bapak Panglima  memerintahkan untuk pihaknya melaksanakan seribuan vaksinasi. Ini dilaksanakan oleh seluruh Kodim yang ada di Kalbar dan Kalteng.

“Sehingga kita didukung vaksin, jumlahnya belum disebutkan. Untuk hari ini diberikan dukungan 100 vaksin, Kemudian ditambah oleh Pemda sebanyak 50 vaksin,” ujarnya.

Ternyata, lanjut Dandim, kemarin sore datang lagi 70 vial. Bearti 70 kali 10 bearti 700 vaksin, Besok istirahat dulu sehari kemudian akan serbu lagi untuk vaksin di wilayah Sanggau.

“Sekadau juga 70 vial, dan hari ini sudah dikoordinasikan kesana. Jadi kita Kodim 1204/Sanggau ini membawahi dua Kabupaten, dan hari ini kita laksanakan serbuan vaksin. Kita mulai hari ini,” bebernya.

Nanti, kata Dandim, akan tersebar di seluruh Puskesmas berkerjasama juga dengan Bhayangkara. “Ini dalam rangka HUT Kodam ke-63 pada bulan Juli nanti pelaksanaannya. Ini kita mulai dengan vaksin, tidak ada kegiatan lain hanya vaksin saja,” ungkapnya.

Kita maksimalkan supaya seluruh masyarakat di Sanggau dan Sekadau wilayah Kodim 1204/Sanggau bisa sehat dan tervaksin semuanya. (pul)

%d blogger menyukai ini: