Kapuas Hulu, BorneOneTV.com- Pada tahun 2024 mendatang, akan dibangun satu unit Kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau beserta 11 unit rumah tinggal untuk pegawai.
Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau, Uray Aliandri, kepada wartawan, dalam konferensi pers capaian kinerja sepanjang tahun 2023, di Aula Kantor Imigrasi setempat , Rabu (27/12/2023).
“Luasan tanah untuk pembangunan Kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau tersebut yakni 1.500 meter persegi atau 1,5 hektare,” ujarnya.
Uray menjelaskan, dana tersebut diperoleh melalui hibah dari masa kepemimpinan Tambul Husin selaku Bupati Kapuas Hulu kala itu.
“Anggarannya sebesar Rp23 miliar. Insyaallah tahun depan pembangunannya kita laksanakan. Untuk saat ini kita lagi proses pra DIPA untuk lelang perdana,” jelasnya.
Menurut Uray, pembangunan kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau tersebut dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu yang sejak tahun 2015 silam belum dapat terlaksana.
“Alhamdulillah tahun depan kita sudah punya kantor baru dan mungkin dengan adanya kantor baru nantinya, pelayanan akan lebih maksimal lagi untuk masyarakat Kapuas Hulu,” ungkapnya.
( Sigit)