Kubu Raya, BorneOneTV– Ribuan peserta dari kalangan umum dan pelajar mengikuti lomba lari Tanjungpura City Run 2024 dalam rangka peringatan hari ulang tahun ke- 66 Kodam XII/Tpr pada hari Minggu, 16 Juli 2024.
Lomba lari dengan jarah tempuh lari 5 km dan 10 km dilepas langsung oleh Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan didampingi oleh Dandim1207/Pontianak Letkol Arm Irwansyah dengan Start dari Lapangan Tidayu Kodam XII Tanjungpura.
Lomba lari dibagi menjadi empat kategori yaitu 5K Pelajar Putra dan Putri, 5K Umum Putra dan Putri, 10K Umum Putra dan Putri dan 10K Master Putra dan Putri dengan rute rute yang dilalui untuk 5K start dari Makodam, Bundaran Transmart ke Jalan Ahmad Yani, putar balik di depan Kantor DPRD Provinsi Kalbar kembali ke Jalan Ahmad Yani, Jalan Mayor Alianyang dan finish di Makodam.
Sedangkan rute 10K, start dari Makodam, Bundaran Transmart ke Jalan Ahmad Yani, Tugu Digulis belok kiri ke Jalan Prof. Dr. H. Hadari Nawawi, memutari area Untan, kembali ke Tugu Digulis, Jalan Ahmad Yani, Jalan Mayor Alianyang dan finish di Makodam.
Tanjungpura City Run 2024 5K dan 10K ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan memeriahkan HUT ke-66 Kodam XII/Tpr.
“Alhamdulillah antusias mengikuti lomba lari Tanjungpura City Run 2024 sangat tinggi diikuti oleh 3.293 peserta, ini pun kita batasi karena keterbatasan kaos maupun medali, padahal semuanya pingin ikut meramaikan secara maksimal. Kita lihat sendiri bagaimana masyarakat berduyun-duyun bergembira dan bersemangat ikut bersama-sama berlari dengan keluarga besar Kodam XII/Tpr,” ujar
Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Iwan Setiawan.
Menurutnya, selain sarana untuk menjaga sinergitas TNI-Polri dan seluruh komponen masyarakat yang ada di wilayah Kalimantan Barat termasuk Kalimantan Tengah, kegiatan ini juga bertujuan untuk silaturahmi dan memberikan kesempatan kepada seluruh pecinta olahraga lari untuk menguji kemampuannya. Sehingga nantinya diharapkan melalui event Tanjungpura City Run ini mendapatkan atlet-atlet lari yang handal dari Kalbar untuk bisa tampil di event Nasional bahkan Internasional, jelas Mayjen TNI Iwan Setiawan.
Selain mencari atlet- atlet lari yang handal, kegiatan tersebut juga termasuk menjaga olah raga sederhana yang dapat menjaga stamina agar tubuh tetap sehat dan kuat,” Pungkasnya.