Sanggau,borneonetv–Pasca kebakaran Pondok Pasantren Almizan pada tanggal 19 Oktober lalu di Kecamatan Sekayam,anggota DPRD Sanggau Zulkarnain menyerahkan bantuan terhadap ke pengurus ponpes untuk kebutuhan santri yang berada di lingkungan almizan.
Kedatangan Zulkarnain Senin,(21/10) kemarin disambut langsung oleh pimpinan pondok pasantren Min Atoilah dan beberapa pengurus lainnya.
Pada saat penyerahan bantuan Anggota DPRD Bertubuh besar ini mengatakan,uang gajinya beserta tunjangan diwakafkan untuk kebutuhan-kebutuhan sosial.
“Ini ada sebagian untuk untuk keperluan pondok ponpes yang lagi terkena musibah,nanti jika memang kurang bisa kita kominikasikan,”ucapnya.
Sementara Ustadz Min Atoilah Ketua Pondok Pasantren Al-Mizan mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan,semoga ini bermanfaat untuk kami semua,dan semoga Allah SWT selalu meberikan keberkahan dan kesehatan untuk Bang Zul,kata Ustadz.
Penulis : Hery JB