banner 120x600

Polda Kalbar Kerahkan 1.296 Personil TNI-Polri Amankan Rapat Pleno KPU Tingkat Provinsi

take :Polda Kalbar Kerahkan 1.296 Personil TNI-Polri Amankan Rapat Pleno KPU Tingkat Provinsi
banner 120x600

Kubu raya,Borneoneotv . Polda Kalbar mengerahkan 1.296 personel TNI – Polri dalam pengamanan Rapat Pleno rekapitulasi penghitungan suara Cagub dan Cawagub Kalbar tahun 2018 ‎tingkat Provinsi Kalbar, Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Cagub dan Cawagub Kalbar‎ ini di laksanakan pada Minggu (8/7/2018) yang di mulai pukul 13.00 WIB di The Q Hall Convention Center Qubu Resort jalan Arteri Supadio Kubu Raya.

Pelaksanan rapat Pleno Rekapitulasi penghitungan suara Cagub dan cawagup Kalbar berjalan aman dan lancer , Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Dra Sri Handayani memimpin pelaksanaan gelar apel kesiapan pengamanan bersama para pejabat utama Polda Kalbar dan Dandim Kota Pontianak yang dilaksanapan pukul 10.00 WIB pagi hari ini.

Rangkaian tahapan Pilkada serempak 2018 di wilayah Kalbar, yang diawali dari pendaftaran sampai dengan pelaksanaan kampanye dan pengamanan 3 kali debat publik dapat berjalan dengan aman, begitu juga saat pelaksanaan pemungutan dan perhitungan suara semua dapat berjalan dengan aman, lancar dan damai sebagaimana harapan kita bersama. sinergitas TNI-Polri di Kalbar telah terbukti sangat kompak, sehingga mampu mengubah kata rawan menjadi aman, “tutur Wakapolda Kalbar mengucapkan terima kasih.

Siang hari ini kita akan melaksanakan pengamanan penetapan akhir hasil pelaksanaan Pilgub Kalbar, sehingga rapat pleno pilgub pada hari ini kita laksanakan dengan penuh semangat, hindara gesekan-gesekan sekecil apapun. kalbar saat ini sangat kondusif, itu semua tidak terlepas dari kinerja dan sinergitas luar biasa seluruh anggota, “ungkapnya.

Mari kita laksanakan pengamanan rapat pleno KPU tingkat provinsi ini secara Optimal, laksanakan tugas sebagaimana yang telah diarahkan dengan pembagian ring 1, ring 2 dan seterusnya. Lakukan antisipasi dan pencegahan manakala ada potensi kerawanan, dan di akhir kegiatan nanti malam kita lakukan apel konsolidasi, “tutupnya( Tim )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: